Semarang: Pantai tak berpasir.

Semarang: Pantai tak berpasir.

(tulisan ini adalah sekeping bagian dari perjalanan 1 minggu keliling Jawa berjudul Keliling By Request)

Akhirnya sampai juga di kota yang satu ini. Demi mengejar jadwal tiket yang sudah dipesan sebelumnya, kesempatan mereka untuk bermesraan dengan Kota Semarang tidak lebih dari 12 jam. Ekspektasi pun tak tinggi, hanya Semawis yang jadi tujuan utama, berusaha memenuhi rasa keingin tahuan Mihe yang begitu mendalam.

Tapi sekali lagi, mereka dikejutkan. Bahkan, dalam 12 jam yang terasa begitu lama dan menyenangkan, mereka menemukan klimaks dari perjalanan ini.

Yap, untuk kota yang satu ini, cerita akan lebih panjang dari biasanya karena hanya akan dibungkus dalam sebuah post saja. Keputusan ini semata-mata untuk menunjukan betapa semua kejadian itu terjadi beruntun, tanpa jeda panjang satu sama lain, mencoba memanfaatkan sebaik-baiknya 12 jam yang dimiliki. Mulai dari Terminal Terboyo sampai Stasiun Tawang,

perjalanan di Kota yang terkenal dengan lumpia-nya ini pun bergulir…

Lanjutkan membaca “Semarang: Pantai tak berpasir.”

Iklan

Menuju Jawa: Mengasah Hati, Meraut Semangat

(tulisan ini adalah sekeping bagian dari perjalanan 1 minggu keliling Jawa berjudul Keliling By Request)

Mari memulai kisah panjang ini dengan kutipan berikut:

Gagal merencanakan berarti merencanakan untuk gagal.

Yap, post pertama ini akan berbicara mengenai perencanaan yang dilakukan sebelum eksekusi perjalanan sesungguhnya. Jalan-jalan santai bukan berarti tanpa persiapan, kan? Justru karena Tempe, Mihe, dan Koya sendiri memiliki jam terbang yang tidak banyak perihal travelling, mereka mencoba mendaftarkan semuanya mulai dari A sampai Z.

Lanjutkan membaca “Menuju Jawa: Mengasah Hati, Meraut Semangat”