Tebing Keraton a.k.a. Tebing Sosmed

Akhirnya bisa bersua lagi.

Masih segar dalam ingatan, jadi baiknya segera dituangkan dalam cerita. Ingatan ini adalah tentang sebuah perjalanan singkat ke Tebing Keraton, tepatnya pada Sabtu subuh, 6 Desember 2014. Tentu saja kita akan tetap ditemani oleh 3 pemeran utama: Tempe, Mihe, dan Koya.

Tujuan perjalanan ini seperti biasa adalah: Mengejar Matahari! 

Tebing Keraton: Mengejar Matahari
Takkan lari matahari dikejar, ngumpet sih iya.

Sebetulnya sudah lama sekali tebing keraton ini ada dalam agenda mereka bertiga, apa daya kini mereka harus mencari sebongkah nasi dan lauk. Dan juga khusus Koya, mengais sepiring gorengan.

Sehubungan dengan target, agenda pertama adalah untuk memeriksa Kapan sih abang matahari akan menunjukkan batang hidungnya?

Lanjutkan membaca “Tebing Keraton a.k.a. Tebing Sosmed”

Iklan